Friday, February 19, 2016

Resep Cara Memasak Sayur Sop Bening Enak Istimewa

Resep Sayur Sop Bening - Merupakan masakan yang sangat populer disukai banyak orang. berbagai macam sayuran sehat berserat tinggi disatukan dengan kuah segar yang lezat karena racikan bumbu khusus sayur bening. jadi selain enak, sayur sop bening tentu menjadi hidangan sehat andalan para bunda untuk keluarga

Rasanya kurang lengkap keahlian seorang ibu rumah tangga, jika tidak tau resep atau cara membuat sayur sop. jadi akan coba saya terangkan resep sayur sop yang enak citarasa istimewa. bagi pengunjung yang belum tau membuat sop, silahkan langsung pelajari resep dan caranya dibawah ini. selamat belajar.

Resep sayur sop bening

Bahan
  1. Daging sapi : 1/2 kilo
  2. sayur kol : 5 lembar
  3. wortel segar : 4 buah
  4. kentang : 5 buah
  5. tomat : 1 buah
  6. daun seledri : 2 batang
  7. daun bawah : 1 batang
  8. Penyedap : 1/2 sendok teh
  9. Garam secukupnya
  10. Minyak sayur secukupnya
Bumbu sayur sop
  1. Bawang merah : dua siung
  2. Bawang putih : 2 siung
  3. Merica : 1/2 sendok teh
Cara pembuatan
  1. Potong potong daging, kemudian rebus menggunakan air 900 mili liter
  2. jika sudah mendidih, masukan semua sayuran yang sudah dipotong
  3. di tempat lain haluskan bahan bumbu halus, kemudian tumis.
  4. jika tumisan bumbu sudah harum, angkat lalu masukan kedalam rebusan sayur sop
  5. Tambahkan juga penyedap rasa, potongan daun seledri, potongan tomat  juga irisan daun bawang. 
  6. aduk sayur sopnya, jika sudah matang angkat
Itulah resen cara membuat sop bening. mudah mudahan tidak ada kesulitan saat anda mempelajari resep diatas. terimakasi atas kunjungannya. kalian juga bisa pelajari resep soto ayam yang bisa jadi keahlian tambahan dibidang memasak.